
Mari Mengenal Design & Packaging Product Daftar Isi: 1. Pengertian Design Kemasan Product 2. Prinsip Design Kemasan Product 3. Manfaat Design Kemasan Product 4. Tahapan Proses Design Kemasan Product Pengertian Design Kemasan Product Dalam sebuah desain kemasan produk, desain mempunyai peran cukup vital dalam menentukan visual produk. Hal pertama yang akan konsumen lihat dan cermati saat membeli produk adalah kemasannya. Tampilan kemasan yang biasa-biasa saja kurang konsumen minati. Lain dengan visual kemasan yang menarik apalagi unik. Produsen mesti paham kalau ada jenis konsumen yang jauh lebih tertarik pada kemasan daripada isi produk. Dari fakta ini, kejelian produsen dalam mengolah layout, warna, dan gambar kemasan menjadi faktor sangat penting. Jadi, jangan asal memadukan warna dan ilustrasi kemasan tanpa memerhatikan sisi estetika. Meski begitu, bukan berarti pengemasan produk hanyalah sebagai hiasan. Pastikan desa...